Judul Buku: Berlian
Judul Link Pos : Majalah Berlian
Deskripsi:
Berlian adalah majalah yang dirancang untuk mengembangkan kreativitas melalui berbagai aktivitas seru, seperti menggambar, mewarnai, dan permainan edukatif. Dilengkapi cerita menarik, majalah ini menginspirasi imajinasi dan eksplorasi!
Spesifikasi:
Penulis : Elvi Nur Latifah, S.Pd.
Penerbit : CV. Arakhman
Ukuran : A4 (21.0 cm x 29.7 cm)
Kertas Cover : Art paper 90 gr UV
Kertas Isi : HVS 60gr
Halaman : 24 Halaman
Warna : B/W (Hitam Putih)
ISBN : Masih Dalam Proses
Keterangan Sinopsis :
Berlian adalah buku seri Aktivitas Anak untuk TK, terdiri dari 2 seri yaitu: Seri A bagi anak usia 4-5 tahun dan Seri B bagi anak usia 5-6 tahun. Mencakup delapan topik diantaranya: Diriku, Keluargaku, Lingkunganku, Binatang, Tanaman, Kendaraan, Alam Semesta dan Negaraku.
Berlian dengan topik “Diriku” adalah salah satu fondasi dasar untuk mengenalkan dan membangun jati diri anak agar dapat menumbuhkan kepercayaan diri, bakat dan minat, sikap menyayangi antar manusia, menghargai perbedaan, bertanggung jawab, berpikir positif, dan bagaimana menjadi pribadi yang baik.
Berlian dengan topik “Keluargaku” disusun untuk lebih menguatkan hubungan antara anak dengan keluarga dan lingkungan di sekitanya agar semakin erat. Sehingga anak akan mengenal dengan baik keluarga dan memiliki sikap saling menyayangi.
Berlian dengan topik “Lingkunganku” disusun agar anak dapat menumbuhkan rasa peduli dan peka terhadap lingkungan di sekitarnya dengan kegiatan merawat dan menjaga lingkungan baik di rumah, sekolah, masyarakat dan di mana pun anak berada. Berlian dengan topik “Binatang” diharapkan anak dapat mengenal berbagai macam binatang dan meningkatkan pengetahuannya dengan mengenal jenis-jenis, bentuk, makanan dan habitat binatang di sekelilingnya. Selain itu dengan mengenalkan kehidupan binatang, anak dapat menumbuhkan sikap menyayangi sesama makhluk hidup ciptaan Tuhan (Binatang).
Berlian dengan topik “Tanaman” disusun agar anak diharapkan dapat mengenal jenis-jenis tanaman dan bagaimana cara merawatnya, hal ini akan membentuk karakter anak mulai dari kedisiplinan, kesabaran, hingga bagaimana harus bekerja keras untuk menghasilkan sesuatu yang diharapakan. Selain itu dengan mengenalkan kehidupan tanaman, anak dapat menumbuhkan sikap menyayangi sesama makhluk hidup ciptaan Tuhan (Tanaman).
Berlian dengan topik “Kendaraan” disusun agar anak mengenal jenis-jenis kendaraan dan melatih kepekaan anak terhadap masyarakat sekitarnya, baik dari segi akhlak, tenggang rasa, maupun toleransi kepada orang ditemuinya di lingkungan masyarakat. Hal ini sama dengan kita mengajak anak untuk belajar mengenal dunia luar.
Berlian dengan topik “Alam Semesta” disusun agar anak mengenali asal-muasal kehidupan, dengan merasakan fitrah dirinya sebagai bagian dari alam semesta, serta makhluk ciptaan Tuhan. Selain itu mengenalkan anak pada Alam Semesta dapat merangsang sensorik dan motorik, melalui kegiatan eksplorasi pada berbagai bentang alam dengan stimulus yang dapat mengaktifkan indera penglihatan, pendengaran, penciuman, dan sentuhan, seperti angin, air, tanaman, tanah, hewan, interaksi sosial.
Berlian dengan topik “Negaraku” disusun karena merupakan hal yang sangat penting bagi anak untuk ditanamkan sejak dini rasa cinta tanah air, lebih tepatnya diterapkan pada setiap individu sebagai warga negara, agar cita-cita bangsa juga tercapai dan menjadikan bangsa yang mampu menyatukan segala perbedaan dan menjadi contoh bagi bangsa lain.
Berlian mengacu pada Standar Isi Kurikulum Merdeka dalam penyusunannya dengan Capaian Pembelajaran, Elemen Capaian Pembelajaran, dan Tujuan Pembelajaran. Dibuat per-topik dengan subtopik sesuai dengan pembelajaran dan penilaian asesmen untuk memenuhi aspek perkembangan pertumbuhan anak. Kegiatan bermain juga dirancang dalam lembar kegiatan aktivitas anak, sehingga mempermudah guru maupun orangtua memberi kegiatan pembelajaran yang menyenangkan kepada anak. Selain itu buku ini juga telah memasukkan karakteristik Profil Pelajar Pancasila agar anak dapat mengenal kepercayaannya masing-masing, budaya identitas bangsa, gotong royong, bernalar kritis, mandiri dan kreatif.
Berlian juga dilengkapi aktivitas ruang untuk guru, orang tua, dan anak sebagai wadah edukasi. Juga terdapat kegiatan keagamaan, STEAM dan Loose Part sehingga dengan buku ini anak dapat bersemangat dalam kegiatan belajar dan beraktivitas sesuai dengan karakteristik bangsa Indonesia.
Koleksi Edisi buku seri Berlian ini antara lain:
1. Diriku
2. Keluargaku
3. Lingkunganku
4. Binatang
5. Tanaman
6. Kendaraan
7. Alam Semesta
8. Negaraku